-->

5 Tips Memilih Layar Proyektor

Selamat datang kembali di website ProRent Jakarta. Kali ini ProRent akan membahas mengenai beberapa cara memilih layar proyektor yang cocok sesuai dengan kebutuhan anda. Pokok bahasan yang akan kita bahas nantinya mengenai apa kegunaan layar proyektor itu dan dan bagaimana cara memilih layar proyektor yang bagus. Sebelum masuk lebih dalam, alangkah baiknya untuk mengetahui apa kegunaan dari layar proyektor itu?

Layar Proyektor atau Projector Screen adalah salah satu instalasi yang terdiri dari permukaan dan struktur pendukung yang digunakan untuk menampilkan proyeksi gambar untuk tampilan dari penonton. Pengertian diatas dikutip dari Wikipedia. Biasanya juga layar proyektor bisa digantikan dengan tembok, papan tulis ataupun media lainnya yang mendukung, tetapi tentunya dengan penggantian media tersebut bisa menyebabkan kurang maksimalnya hasil proyeksi dari proyektor tersebut. Oleh karena itu berikut ProRent akan memberikan beberapa tips memilih layar proyektor :

1. Jenis Layar Proyektor

Terdapat setidaknya 4 jenis layar proyektor yang akan kita bahas yang mana layar proyektor tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Langsung saja berikut adalah beberapa jenis layar proyektor.

Layar Proyektor Jenis Tripod

layar proyektor jenis tripod

Memiliki 3 buah kaki menyangga yang bisa mudah digunakan untuk area terbuka dan tanpa perlu bergantung pada suatu tempat untuk penggunaannya.

 

Layar Proyektor Jenis Portable

layar proyektor jenis portable

Pada layar proyektor jenis ini memiliki kelebihan harga yang murah dibandingkan dengan jenis layar proyektor lainnya, tetapi biasanya bergantung pada keadaan saat pengguananya baik dinding maupun yang lainnya.

 

Layar Proyektor Jenis Motorized

layar proyektor jenis motorized

Bisa dibilang ini jenis yang sudah moderen yang mana mengguanakn tenaga elektrik untuk pengoperasiannya. Dengan desain yang bagus tentunya memerlukan harga yang mahal untuk membeli layar proyektor jenis ini.

 

Layar Proyektor Jenis Table

layar proyektor jenis table

Jenis ini jarang kita temui di kalangan umumnya karena jenis layar ini biasanya digunakan untuk instansi tertentu dengan tujuan masing-masing.

 

 

2. Harga Layar Proyektor

Hampir sama seperti jenis harga pada proyektor, dimana harga bergantung pada besarnya ukuran dari layar dan juga jenis maupun bahan pada layar tersebut. Untuk masalah pada merk dari proyektor juga bisanya mempengaruhi dari harga pula. Untuk harga proyektor paling murah biasanya seharga Rp 400.000 dan untuk paling mahal biasanya hingga Rp 5.000.000 lebih. Berikut merk layar proyektor terkenal di indonesia pada tahun 2018 :

  • Hitech
  • BenQ
  • Sony

3. Ukuran Layar

Tentunya ukuran layar juga sangatlah berhubungan pula pada proyektornya. Semakin besar lumens pada proyektor maka diharuskan besar pula saat pemilihan layar tersebut. Sebagai patokan untuk memilih layar proyektor yang sesuai dengan proyektor adalah dengan aspek ratio 4:3 atau 16:9.

 

4. Jenis Bahan Layar

Untuk bagian ini tidak terlalu berpengaruh pada hasil proyeksi melainkan hanya untuk memastikan kualitas pada layar proyektornya dimana jika bahan layar bagus makan akan menghasilkan penggunaan yang lebih lama dan juga memperindah tampilan pada layar proyektor(rapi/tidak kusut).

 

5. Sesuaikan Pengguaanya

Seperti yang dijelaskan diatas, ada beberapa jenis proyektor. Nah, begitu pula dengan pengguaannya. Seperti contoh pengguaan pada ruangan rapat akan lebih baik untuk mengguanakn jenis proyektor tipe motorized yang lebih effektif. Untuk pengguaan seperti diruangan terbuka bisa menggunakan yang jenis Tripod dan juga pengguaan lainnya.

 

Pikirkanlah matang-matang untuk memilih layar proyektor tersebut dan juga pertimbangkan dari berbagai sudut pandang. Semoga atikel mengenai cara memilih layar proyektor diatas membantu anda untuk mempertimbangkan pembelian. Jangan lupa untuk melakukan sewa proyektor jika anda ingin penawaran yang mudah dan juga murah

Respond For " 5 Tips Memilih Layar Proyektor "